Rabu, 26 Desember 2012

Resep Indonesia: RESEP MASAKAN CUMI TUMIS KUCAI


RESEP MASAKAN CUMI TUMIS KUCAI

Bahan:

  1. 450 gram cumi, potong-potong
  2. 3 siung bawang putih, cincang
  3. 5 batang kucai, potong-potong
  4. 75 cc air
  5. 3 cm jahe, iris-iris
  6. 30 gram soun, seduh
  7. 3 buah cabai kering
  8. 1 sendok makan kecap manis
  9. 2 sendok teh air jeruk nipis
  10. 2 sendok makan minyak wijen

Cara Membaut Resep Masakan Cumi Tumis Kucai:

  1. Cumi diberi air jeruk nipis dan kecap manis. Diamkan 15 menit
  2. Tumis bawang putih, jahe dengan minyak wijen hingga harum. Masukkan cumi, kecap ikan, cabai kering, kucai. Aduk rata
  3. Masukkan air, soun. Aduk rata, angkat
  4. Hidangkan

Untuk 3 porsi


Kuliner Unik Pilihan: RESEP MASAKAN IKAN BUMBU KARI


RESEP MASAKAN IKAN BUMBU KARI

 

Bahan:

  1. 700 gram daging ikan kakap, potong 2×3 cm
  2. 1 sendok makan jeruk nipis
  3. 1 putih telur, kocok
  4. 100 gram tepung terigu, ayak
  5. Minyak untuk menggoreng
  6. 4 siung bawang putih, memarkan
  7. 5 butir bawang merah, iris tipis
  8. 3 buah cabai merah, buang bijinya, iris tipis
  9. ½ sendok teh bumbu kari bubuk
  10. 2 lembar daun salam
  11. 1 batang serai, ambil bagian yang putih
  12. 150 ml santan dari ½ butir kelapa parut
  13. 75 gram buncis muda, bersihkan ujungnya, masing-masing belah dua

 

Cara Membuat Resep Masakan Ikan Bumbu Kari:

  1. Lumuri potongan ikan dengan air jeruk nipis, tiriskan.
  2. Lumuri ikan dengan putih telur, gulingkan ke dalam tepung terigu hingga rata.
  3. Goreng ikan dalam minyak panas, sampai matang dan kering lalu angkat, tiriskan.
  4. Panaskan 2 sendok makan minyak, tumis bawang putih dan bawang merah sampai layu.
  5. Masukkan cabai, daun salam, serai dan bumbu kari, aduk rata.
  6. Tuangi santan dan aduk sampai santan mendidih dan kental. Angkat.
  7. Siram ikan goreng dengan saus kari, hidangkan segera

Untuk 10 orang


Resep Makanan Pilihan: RESEP KUE RISOLES MINI AYAM


RESEP KUE RISOLES MINI AYAM

Bahan:

  1. 100 gram tepung terigu
  2. 225 ml susu cair
  3. 1 butir telur kocok lepas
  4. ¼ sendok teh garam
  5. 15 gram mentega
  6. 1 liter minyak goreng

Isi:

  1. 2 sendok makan minyak goreng
  2. ½ buah bawang Bombay, cincang halus
  3. 2 siung bawang putih, cincang halus
  4. 200 gram fillet ayam, rebus, suir-suir
  5. 50 ml susu cair
  6. 50 gram keju parut
  7. 50 gram mayonnaise
  8. Garam, merica bubuk dan gula pasir secukupnya

Pelapis:

  1. 2 butir telur, kocok lepas
  2. 200 gram tepung panir

Cara Membuat Resep Kue Risoles Mini Ayam:

  1. Kulit: Campur semua bahan kulit, aduk hingga rata
  2. Panaskan pan dadar, olesi minyak goreng. Buat dadar tipis, lakukan hingga bahan habis
  3. Isi: Panaskan minyak goreng, tumis bawang Bombay dan bawang putih  hingga harum. MAsukkan ayam, aduk hingga rata.
  4. Masukkan susu cair, keju parut, garam, merica bubukdan gula pasir. MAsak hingga matang, angkat. Masukkan mayonnaise, aduk rata.
  5. Ambil selembar kulit, letakkan satu sendok the adonan isi, lipat bentuk segitiga
  6. Celupkan risoles dalam kocokan telur, gulingkan diatas tepung panir. Goreng hingga kuning kecoklatan, angkat dan tiriskan.

Hasil 20 buah.


Kuliner Khas Indonesia Terbaru: RESEP MASAKAN KAMBING GULING


RESEP MASAKAN KAMBING GULING

Bahan:

  1. 1 ekor kambing muda yang sedang besarnya, buang kepala, kaki, jeroan dan kulitnya
  2. 250 gram ketumbar sangrai, haluskan
  3. 1 sdt biji pala halus
  4. 1 sdm merica bubuk
  5. 250 gram bawang putih, haluskan
  6. 2 sdm garam
  7. 1 botol kecap manis
  8. 150 gram gula merah, iris
  9. 100 ml minyak goreng
  10. 250 ml kecap inggris

Saus:

  1. ½ botol kecap manis
  2. 200 gram bawang merah, posotong-potong
  3. 3 buah tomat, potong kotak-kotak kecil
  4. 250 gram cabai rawit hijau, iris
  5. 10 butir jeruk limau, ambil airnya
  6. 30 lembar daun jeruk, buang batangnya, cincang halus

Cara Membuat Resep Masakan Kambing Guling:


  1. Campur ketumbar, biji pala, merica, bawang putih, garam, kecap manis, gula merah, minyak goreng dan kecap inggris. Aduk rata.
  2. Lumuri kambing dan bagian dalamnya dengan campuran bumbu sampai rata. Diamkan selama 1 jam agar bumbu meresap.
  3. Bakar kambing di atas bara sambil dioles kembali dengan sisa bumbu sampi bumbu habis.
  4. Bakar sambil diputar-putar supaya matangnya merata, potong sesuai selera. Sajikan dengan sausnya.

Untuk 4 Porsi


Selasa, 25 Desember 2012

Wisata Kuliner Indonesia RESEP KUE LAPIS LEGIT PIRAMID ROLL


RESEP KUE LAPIS LEGIT PIRAMID ROLL

ADONAN A

Bahan I:

  1. 280 gram (12 butir) kuning telur
  2. 150 gram gula bubuk

Bahan II:

  1. 100 gram mentega
  2. 100 gram margarin
  3. 1 sdm susu kental manis

Bahan III (Campur dan Ayak):

  1. 10 gram tepung terigu protein rendah misal, kunci
  2. 5 gram susu bubuk

Bahan IV:

Pasta strawberry secukupnya

ADONAN B

Bahan I:

  1. 250 gram (12 butir) kuning telur
  2. 150 gram gula bubuk
  3. ¼ sdt vanili bubuk

Bahan II:

  1. 100 gram mentega
  2. 100 gram margarin
  3. 1 sdm susu kental manis
  4. Sedikit pewarna kuning telur

Bahan III (Campur dan Ayak):

  1. 8 gram tepung terigu protein rendah misal, kunci
  2. 8 gram susu bubuk

Cara membuat resep kue Lapis Legit Piramid Roll:

ADONAN A

  1. Bahan II: kocok mentega dan margarin hingga mengembang dan putih. Tambahkan susu kental manis dan sedikit pewarna, kocok kembali hingga rata. Sisihkan
  2. Kocok bahan I menjadi satu hingga mengembang dan kental. Masukkan bahan II sambil dikocok hingga rata. Tambahkan bahan III kedalam adonan telur dan mentega sambil diaduk perlahan dengan spatula hingga tercampur rata. Bagi adonan menjadi 2 bagian, satu bagian beri 1 sdm pasta strawberry dan satu bagian lagi biarkan kuning
  3. Alasi loyang ukuran 24 x T 2 cm, dengan kertas roti. Tuangkan 1 sendok sayur adonankuning, ratakan. Panggang dengan api bawah dengan suhu 170°c selama 10 menit hingga matang dan berwarna kuning kecokelatan. Angkat, matikan api bawah lalu nyalakan api atas
  4. Tekan â€" tekan adonan dengan alat khusus, tuang kembali satu sendok sayur merah diatasnya, ratakan. Panggang kembali dengan suhu 170°c selama 10 menit hingga matang dan berwarna kuning kecokelatan. Lakukan hal yang sama hingga adonan habis
  5. Terakhir matikan api atas, lalu nyalakan kembali pai bawah. Panggang kembali selama 10 menit hingga benar â€" benar matang. Angkat dan biarkan dingin
  6. Potong â€" potong menjadi 12 bagian, setiap bagian potong miring menjadi 2. Balik, rekatkan dengan susu kental manis sehingga berbentuk segitiga

ADONAN B

  1. Bahan II: kocok mentega dan margarin hingga mengembang dan putih. Tambahkan susu kental manis dan sedikit pewarna, kocok kembali hingga rata. Sisihkan
  2. Kocok bahan I menjadi satu hingga mengembang dan kental. Masukkan bahan II sambil dikocok hingga rata. Tambahkan bahan III kedalam adonan telur dan mentega sambil diaduk perlahan dengan spatula hingga tercampur rata
  3. Alasi loyang ukuran 24 x 24 x T 2 cm, dengan kertas roti. Tuangkan 1 sendok sayur adonan, ratakan. Panggang dengan api bawah dengan suhu 170°c selama 10 menit hingga matang dan berwarna kuning kecokelatan. Angkat, matikan api bawah lalu nyalakan api atas
  4. Tekan â€" tekan adonan dengan alat khusus, tuang kembali satu sendok sayur merah diatasnya, ratakan. Panggang kembali dengan suhu 170°c selama 10 menit hingga matang dan berwarna kuning kecokelatan. Lakukan hal yang sama untuk loyang berikutnya (masing- masing 2 lapis)
  5. Terakhir matikan api atas, lalu nyalakan kembali pai bawah. Panggang kembali selama 10 menit hingga benar â€" benar matang. Angkat dan biarkan dingin
  6. Lapisi adaonan A dengan bahan B yang telah diolesi dengan susu kental manis, diamkan. Potong â€" potong

Senin, 24 Desember 2012

Kuliner Unik Indonesia: RESEP MASAKAN TUMIS PEDA TEPUNG



RESEP MASAKAN TUMIS PEDA TEPUNG


Bahan :

2 ekor ikan asin peda

2 buah tahu putih, potong-potong 3 x 1 cm

100 gr buncis, potong-potong 3 cm

50 gram tepung terigu

100 ml air

200 ml minyak goreng


Bumbu :

3 siung bawang putih, memarkan

6 buah bawang merah, iris halus

10 buah cabai merah, iris serong tipis

1 buah tomat, belah 2, iris serong

1 btg daun bawang, iris serong

1 sdt garam

1 sdm kecap manis


Cara Membuat Resep Masakan Tumis Pada Tepung:

  1. Bersihkan peda, buang kepala dan durinya, potong-potong sesuai tahu dan buncis, celup dalam adonan tepung terigu, goreng sampai kering kecoklatan. Angkat dan sisihkan
  2. Goreng tahu sampapi setengah matang, angkat dan sisihkan
  3. Tumis bawang putih dan bawang merahsampai harum, masukkan buncis, aduk rata. Masukkan cabai merah, tomat, daun bawang, garam dan kecap manis, aduk rata
  4. Setelah buncis layu, masukkan tahu, aduk rata, masukkan peda goreng, aduk rata, angkat.

Resep Masakan Indonesia: RESEP KUE CEREAL MOCCA KATETONG


RESEP KUE CEREAL MOCCA KATETONG

Bahan:

  1. 250 gram mentega
  2. 175 gram gula bubuk
  3. 75 ml putih telur
  4. 235 gram tepung terigu protein rendah misal, Kunci
  5. 20 gram susu bubuk full cream
  6. 1 sdm pasta moka
  7. ¼ gram baking powder
  8. 50 gram sereal cokelat

Cara Membuat:


  1. Kocok mentega, gula dan pasta moka selama 5 menit. Masukkan putih telur, tepung terigu, susu bubuk, pasta moka, dan baking powder, lalu kocok rata selama 1 menit. Masukkan adonan ke dalam piping bag (plastic segitiga).
  2. Poles loyang dengan mentega lalu semprotkan adona ke atas loyang. Hias bagian atasnya dengan sereal cokelat.
  3. Panggang dengan oven panas 150°C selama kurang lebih 20 menit hingga matang. Angkat.
  4. Simpan ke dalam stoples kedap udara.

Kuliner Unik: RESEP MASAKAN IKAN KUAH GARAM (TERNATE)


RESEP MASAKAN IKAN KUAH GARAM (TERNATE)

Bahan:

  1. 400 gram ikan kerapu
  2. 400 ml air
  3. 3 sdm minyak, untuk menumis

Bumbu:

  1. 4 siung bawang putih, iris tipis
  2. 6 butir bawang merah, iris tipis
  3. 4 buah cabai merah besar, iris serong
  4. 2 cm lengkuas, memarkan
  5. ½ sdt merica bubuk
  6. ½ sdt asam jawa, larutkan dengan 50 ml air panas
  7. 1½ sdt garam
  8. 1 sdm gula merah iris

Cara Membuat Resep Masakan Ikan Kuah Garam (Ternate):

  1. Siangi ikan kerapu, potong dua, lalu cuci bersih, sisihkan.
  2. Tumis bawang putih hingga layu. Tambahkan bawang merah, cabai merah dan lengkuas, tumis hingga harum. Masukkan air dan bumbu lainnya, masak hingga matang dan bumbu meresap.

Untuk 4 porsi


Minggu, 23 Desember 2012

Resep Indonesia Pilihan: RESEP MASAKAN BALADO IKAN JAMBRONG



RESEP MASAKAN BALADO IKAN JAMBRONG


Bahan:

100 gram ikan jambrong, goreng

3 cm lengkuas, memarkan

3 lembar daun salam

5 lembar daun jeruk, iris tipis

3 sendok teh air jeruk nipis

2 sendok teh gula pasir

2 sendok teh garam

Minyak goreng secukupnya


Bahan yang dihaluskan:

5 buah cabai merah

5 butir bawang merah

2 siung bawang putih

3 butir kemiri


Cara Membuat Resep Masakan Balado Ikan Jambrong:

  1. Panaskan minyak, tumis bumbu halus, daun jeruk, daun salam, lengkuas hingga harum. Masukkan air jeruk nipis, gula, garam. Aduk rata.
  2. Masukkan ikan jambrong, aduk â€" aduk hingga terlumuri bumbu. Angkat, biarkan dingin
  3. Hidangkan atau simpan diwadah untuk persediaan

Untuk 3 porsi


Aneka Makanan Indonesia Terbaru: RESEP MASAKAN SALAD KACANG MERAH


RESEP MASAKAN SALAD KACANG MERAH

Bahan:

  1. 450 gram kacang merah, rebus, tiriskan
  2. ½ sdm cuka apel
  3. 100 ml minyak zaitun
  4. 2 sdm peterseli cincang
  5. 1 sdt bawang putih, cincang halus
  6. ½ butir bawang merah, iris tipis melintang
  7. 1 batang daun bawang, cincang halus
  8. 1 sdt garam
  9. 1 sdt merica bubuk
  10. 1 sdm mustard
  11. 2 sdm susu kental manis

Cara Membuat Resep Masakan Salad Kacang Merah:


  1. Campur semua bahan salad. Aduk sampai rata.
  2. Simpan dalam lemari pendingin selama 1 jam sampai bumbu meresap. Sajikan dingin.

Untuk 4 porsi


Aneka Makanan Pilihan: RESEP MASAKAN SATE LILIT BALI @import "style.css"/*tpa=http://resepmasakanmu.com/wp-content/themes/mystique/style.css*/; @import "resep-masakan-sate-lilit-bali.htm-mystique=css.css"/*tpa=http://resepmasakanmu.com/resep-masakan-sate-li



RESEP MASAKAN SATE LILIT BALI

Bahan:

300 gram daging cincang

½ butir kelapa parut

2 siung bawang putih goring

4 buah cabai merah

1 sendok teh ketumbar

½ sendok teh kencur

1 sendok teh gula merah

¼ sendok teh terasi

1 ruas jari lengkuas

1 sendok makan air jeruk limau

Garam secukupnya

Cara Membuat Resep Masakan Sate Lilit Bali:

1. Bawang putih goring dan semua bumbu dihaluskan

2. Campurkan daging dengan setengah dari parutan kelapa. Aduk dengan bumbu

halus lalu dibentuk bulat-bulat lonjong. Gulingkan lagi daging dalam sisa parutan

parutan kelapa kemudian tusuk dengan tusukan bumbu (tusuk sate). Satu

tusukan hanya ada satu bulatan lonjong daging

3. Panggang sampai matang hingga warna kecoklatan


Aneka Jajanan: RESEP MAKANAN MARTABAK DAGING CINCANG



RESEP MAKANAN MARTABAK DAGING CINCANG


Bahan:

20 lembar kulit pangsit

1 butir putih telur aduk peterseli

Minyak goreng secukupnya


Isi:

250 gr daging sapi giling

100 buah bawang Bombay, cincang halus

3 siung bawang putih, cincang halus

1 batang daun bawang, iris halus

1 sdt garam

½ sdt lada bubuk

½ sendok the kari bubuk

2 butir telur, minyak goreng untuk menumis


Cara Membuat Resep Makanan Martabak Daging Cincang:

  1. Isi : Tumis bawang Bombay, dan bawang putih hingga harum. Masukkan daging sapi giling, aduk-aduk. Beri garam, daun bawang, lada. Masukkan telur, aduk orak-arik. Tambahkan kari bubuk, aduk rata
  2. Ambil selembar kulit pangsit, sendokkan bahan isi. Lipat bentuk segitiga dan rekatkan dengan putih telur
  3. Goreng dalam minyak panas hingga kering dan matang
  4. Hidangkan

Untuk 20 buah


Wisata Masakan Indonesia Terbaru: RESEP MASAKAN CAPCAY KUAH


RESEP MASAKAN CAPCAY KUAH


Bahan:

  1. 3 sdm minyak untuk menumis
  2. 4 siung bawang putih, cincang halus
  3. 4 butir bawang merah, cincang halus
  4. 3 cm jahe, iris tipis
  5. 1 buah tomat merah matang, potong-potong
  6. 6 buah bakso sapi, iris
  7. 2 batang sosis sapi / ayam, potong bulat
  8. 750 ml kaldu ayam
  9. 1 ikat kecil sawi hijau, potong 4 cm
  10. 50 gram jamur kuping, rendam dalam air panas, tiriskan
  11. 75 gram kembang kol, potong per kuntum
  12. 75 gram daun kol, potong lebar
  13. 100 gram jagung putren, belah dua, potong 2 cm
  14. 1 buah wortel, iris serong
  15. 50 gram kapri
  16. 2 sdt merica bubuk
  17. 2 sdm saus tiram
  18. 1 sdt gula pasir
  19. 1 sdt garam
  20. 2 batang daun bawang, potong 2 cm

Cara Membuat Resep Masakan Capcay Kuah:


  1. Tumis bawang merah, bawang putih dan jahe sampai harum. Tambahkan tomat, bakso dan sosis. Aduk rata. Tuang kaldu ayam.
  2. Masukkan sawi hijau, jamur kuping, kembang kol, daun kol, jagung putren, wortel, kapri. Tambahkan saus tiram, gula pasir dan garam, aduk rata. Beri daun bawang, aduk rata. Masak sampai matang, angkat. Sajikan panas-panas.

Untuk 4 Porsi


Sabtu, 22 Desember 2012

Wisata Masakan Indonesia Pilihan: RESEP KUE CHEESE BLUDER


RESEP KUE CHEESE BLUDER

Bahan A:

  1. 1 kg tepung terigu protein tinggi
  2. 20 gram ragi instant
  3. 5 gram bread improver
  4. 200 gram gula
  5. 30 gram susu bubuk
  6. 250 gram kuning telur

Bahan B:

  1. 150 gram air es
  2. 200 gram susu cair (fresh milk)

Bahan C:

  1. 12 gram garam
  2. 220 gram margarine

Bahan Isi dan topping:

Keju cheddar, parut

Cara Membuat Resep Kue Cheese Bluder:

  1. Aduk semua bahan A menggunakan mixer sampai tercampur rata dengan kecepatan rendah
  2. Tambahkan bahan B, aduk dengan kecepatan rendah sampai tercampur rata. Lanjutkan mengaduk adonan dengan kecepatan sedang hingga hampir kalis (80% kalis)
  3. Masukkan bahan C, aduk dengan kecepatan tinggi hingga adonan kalis istirahatkan selama 10 menit. Timbang sebesar 50 gram, bulatkan
  4. Istirahatkan adonan didalam procfer selama 30 menit. Pipihkan, lalu isi dengan keju parut. Masukkan ke dalam cetakan kembang istirahatkan kembali selama 45 menit
  5. Poles dengan kuning telur, lalu taburi atasnya dengan keju parut
  6. Panggang didalam oven yang sudah dipanaskan dengan suhu 180°C selama 12 menit

Tip:Waktu fermentasi harus diperhatikan karena adonan ini menggunakan telur, susu dan lemak sehingga proses fermentasinya (proses mengembang ) menjadi lebih lama.


Kuliner Unik Indonesia Terbaru: RESEP MASAKAN ORAK-ARIK TELUR MASAK SAUS TIRAM


RESEP MASAKAN ORAK-ARIK TELUR MASAK SAUS TIRAM

Bahan:

  1. 5 butir telur ayam
  2. 250 gram udang peci
  3. 3 sdm margarin
  4. 1 sdt ang ciu
  5. 3 sdm saus tiram
  6. 2 sdm saus sambal
  7. 100 gram daging ayam goreng, suwir-suwir
  8. 250 gram bok coy, potong-potong
  9. 1 sdm kecap manis
  10. Bawang goreng secukupnya untuk taburan

Cara membuat Resep Masakan Orak-Arik Telur Masak Saus Tiram:


  1. Kocok lepas telur ayam, sisihkan. Kupas udang sisakan ekornya, sisihkan.
  2. Panaskan margarin, masukkan telur, aduk sebentar. Tambahkan, ang ciu, saus tiram dan saus sambal. Beri cabai, udang dan daging ayam. Aduk rata.
  3. Masukkan bok coy, aduk sampai layu. Tambahkan kecap manis, lalu masak sampai matang. Hidangkan dengan taburan bawang goreng.

Untuk 4 orang


Jumat, 21 Desember 2012

Kuliner Khas Indonesia Terbaru: RESEP MASAKAN AYAM INGKUNG


RESEP MASAKAN AYAM INGKUNG

Bahan:

  1. 1 ekor ayam kampung utuh
  2. 2 sdm air jeruk nipis
  3. 1 sdm garam
  4. 4 sdm minyak, untuk menumis bumbu

Haluskan:

  1. 6 butir bawang merah
  2. 5 siung bawang putih
  3. 8 buah cabai merah keriting
  4. 3 butir kemiri, sangrai
  5. 3 cm kunyit, bakar

Bumbu Pelengkap:

  1. 3 lembar daun jeruk purut
  2. 3 lembar daun salam
  3. 2 batang serai, memarkan
  4. 3 cm jahe, memarkan
  5. 1 sdm air asam jawa
  6. 2 sdm irisan gula merah
  7. 1 sdt garam
  8. 750 ml santan dari 1 butir kelapa

Cara Membuat Resep Masakan Ayam Ingkung:


  1. Cuci ayam hingga bersih, lumuri dengan air jeruk nipis dan garam, biarkan 15 menit, cuci kembali. Sayat sedikit bagian paha ayam, masukkan salah satu ceker ayam ke dalamnya. Ikat kepala dan sayap ayam menggunakan benang kasur hingga kepala dapat tegak. Sisihkan.
  2. Tumis bumbu yang dihaluskan bersama daun jeruk, daun salam, serai dan jahe hingga harum. Masukkan ayam, santan, air asam, gula merah dan garam. Masak hingga ayam empuk, angkat.
  3. Simpan ayam berbumbu di dalam pinggan tahan panas, panggang hingga mengering sambil diolesi sisa bumbu, angkat. Sajikan.

Untuk 5 porsi


Kuliner Unik Pilihan: RESEP MASAKAN KARI KAMBING


RESEP MASAKAN KARI KAMBING 

Bahan:

  1. 500 gram daging, potong-potong
  2. 8 siung bawang merah, iris halus
  3. 7 siung bawang putih, iris halus
  4. 1 buah tomat, potong tipis
  5. 500 ml santan dari 1 butir kelapa
  6. 150 ml susu cair
  7. 500 ml air
  8. 3 ruas jari kayu manis
  9. 5 butir cengkeh
  10. 2 buah peka
  11. 5 buah kapulaga
  12. Minyak goreng secukupnya untuk menumis

Bumbu dihaluskan:

  1. ½ sendok teh jinten, sangrai
  2. 1 sendok teh adas, sangrai
  3. 1 sendok makan ketumbar, sangrai
  4. 1 ruas jari jahe
  5. 2 ruas jari kunyit
  6. 4 siung bawang putih
  7. 8 siung bawang merah
  8. 15 buah cabai merah
  9. 10 buah cabai rawit merah
  10. 1 sendok teh garam

Cara Membuat Resep Masakan Kari Kambing:

  1. Panaskan minyak. Tumis bawang merah iris, bawang putih, kayu manis, cengkeh, peka, kapulaga. Tambahkan bumbu yang dihaluskan. Tumis hingga harum
  2. Masukkan daging kambing dan tomat. MAsak sampai keluar air dan berubah warna. Tuang air. Masak sampai ½ empuk
  3. Tuang santan, susu cair. Masak sampai empuk dan matang. Siap dihidangkan.

 


Kuliner Unik Indonesia: RESEP KUE ROLL CAKE COKELAT


RESEP KUE ROLL CAKE COKELAT

Bahan:

  1. 3 butir telur
  2. 100 gram gula pasir
  3. ½ sdt cake emulsifier, misalnya Sp
  4. 50 gram tepung terigu
  5. 1 sdm susu bubuk, 1 sdm cokelat bubuk
  6. 50 gram margarin, lelehkan

Olesan:

Cokelat oles roti

Hiasan:

Cokelat masak leleh

Cara Membuat:


  1. Siapkan loyang pendek ukuran 20 cm x 20 cm, olesi dengan margarin dan taburi tepung terigu dan juga siapkan dandang untuk mengukus.
  2. Kocok telur bersama gula pasir dan cake emulsifier hingga lembut. Masukkan tepung terigu, susu bubuk dan cokelat bubuk, aduk rata, tambahkan margarin cair, aduk rata.
  3. Tuangkan ke dalam loyang dan kukus selama 15 menit atau hingga matang, angkat.
  4. Setelah agak dingin, olesi dengan cokelat oles roti, gulung, hias dengan cokelat masak. Sajikan.

Aneka Jajanan: RESEP MASAKAN KACANG MERAH KARI PEDAS



RESEP MASAKAN KACANG MERAH KARI PEDAS


Bahan:

2 sdm minyak goreng

200 gr kacang merah segar, rebus matang

2 lembar daun jeruk

400 ml santan dari ½ butir kelapa

1 buah cabai merah, iris memanjang


Bumbu halus:

10 buah cabai kering

2 sdt ketumbar

1 sdt lada

2 sdm akar ketumbar

2 batang serai

2 sdm lengkuas, cincang

10 butir bawang merah

2 sdm gula merah

Garam secukupnya


Cara Membuat Resep Masakan Kacang Merah Kari Pedas:

  1. Panaskan minyak, tumis bumbu halus, daun jeruk hingga harum
  2. Masukkan kacang merah, aduk rata. Tuang santan, masak hingga mendidih dan matang.
  3. Masukkan cabai merah, aduk rata. Angkat, sajikan

Sajikan 5 porsi


Kuliner Unik Indonesia Pilihan: RESEP MASAKAN BOLA BOLA SOSIS


RESEP MASAKAN BOLA BOLA SOSIS

Bahan:

  1. 200 gram udang cincang halus
  2. 1 butir telur
  3. 1 sendok makan maizena
  4. 1 batang daun bawang
  5. garam dan merica secukupnya
  6. minyak goreng
  7. 4 lembar roti tawar potong dadu kecil-kecil

Cara Membuat Resep Masakan Bola Bola Sosis:


  1. Aduk udang cincang, telur, maizena, daun bawang, garam, dan merica hingga rata.
  2. Ambil 1 sendok makan adonan. Bentuk menjadi bola-bola. Lakukan pada semua adonan.
  3. Gulingkan bulatan tadi di atas potongan roti tawar, hingga bentuknya bulat dan rata.
  4. Goreng dalam minyak panas sedang hingga kecokelatan, angkat.

Untuk 16 porsi


Aneka Makanan Terbaru: RESEP MASAKAN SATE BEBEK BUMBU KACANG


RESEP MASAKAN SATE BEBEK BUMBU KACANG

Bahan:

  1. 75o gram daging bebek
  2. Tusuk sate secukupnya
  3. 3 sdm minyak untuk menumis
  4. 750 gram kacang goreng, buang kulitnya, haluskan
  5. 3 batang serai, memarkan
  6. 2 lembar daun salam
  7. 4 lembar daun jeruk
  8. 1 sdt garam
  9. 3 sdm gula merah, sisir
  10. Penyedap jika suka
  11. 750 ml santan
  12. Bawang goreng
  13. Kecap manis
  14. Jeruk limau
  15. Acar mentimun

Cara Membuat Resep Masakan Sate Bebek Bumbu Kacang:


  1. Potong dadu daging bebek, tusuk dengan tusuk sate masing-masing tusuk 4 potong.
  2. Bumbu kacang: tumis kacang serai, daun salam, daun jeruk, garam, gula merah dan penyedap jika suka.
  3. Tumis santan, aduk rata. Masak sampai bumbu kacang mengental dan berminyak. Sisihkan.
  4. Bakar bebek yang sudah ditusuk sampai matang, sambil olesi bumbu kacang dan kecap manis. Sajikan dengan bawang goreng, kecap manis, jeruk limau dan acar mentimun.

Untuk 20 tusuk


Kamis, 20 Desember 2012

Masakan Unik Pilihan: Resep Sate Tempe Bumbu Kare


Resep Sate Tempe Bumbu Kare

 

Bahan – Bahan :

200 gram tempe, potong dadu menjadi 50 buah

1 sdm minyak untuk menumis

100 ml santan

10 batang tusuk sate


Bumbu Utuh :

1 lembar daun salam

1 lembar lengkuas

1 lembar daun jeruk

1 batang sereh


Haluskan :

3 butir kemiri

1 sdt bawang putih

1 sdm irisan bawang merah

Sedikit merica

1/4 sdt ketumbar

1 iris kecil jahe

1 iris kecil kunyit

Sedikit garam

 

Cara Memasak Resep Sate Tempe Bumbu Kare :

  1. Tumis dengan minyak, bumbu utuh bersama bumbu yang telah dihaluskan sampai keluar aroma, masukan tempe. Tuang santan, masak sambil diaduk, sampai kuah kering, angkat.
  2. Tusuk potongan tempe dengan tusuk sate, menjadi 10 tusuk.
  3. Panggang di atas arang atau panggangan sate, menggunakan bahan bakar gas.
  4. Hidangkan.

Hasil : 5 Porsi