Kamis, 02 Agustus 2012

Kuliner Khas Indonesia Terbaru: RESEP MASAKAN BUNTUT GORENG BUMBU LENGKUAS


RESEP MASAKAN

BUNTUT GORENG BUMBU LENGKUAS

Bahan:

  1. 750 gram buntut sapi, potong 2½ cm
  2. 250 gram lengkuas muda, parut halus
  3. 2 liter air
  4. 2 lembar daun salam
  5. 2 batang serai, memarkan
  6. 3 lembar daun jeruk

Haluskan:

  1. 8 butir bawang merah
  2. 5 siung bawang putih
  3. 2 cm jahe
  4. 1 sdm ketumbar, sangrai
  5. 1 sdm merica butiran, sangrai
  6. 1 sdt asam jawa
  7. 1 sdm gula jawa, sisir
  8. Garam secukupnya
  9. Penyedap secukupnya, jika suka

Cara Membuat Resep Masakan Buntut Goreng Bumbu Lengkuas:


  1. Ungkep buntut bersama bumbu halus dan bahan lainnya, dengan air sampai empuk, jika perlu ditambahkan air kembali sampai empukdan bumbu meresap. Angkat, sisihkan.
  2. Panaskan minyak, goreng buntut satu per satu sampai kecokelatan. Angkat.

Untuk 4 Orang


Tidak ada komentar:

Posting Komentar