Rabu, 22 Agustus 2012

Wisata Kuliner Terbaru: RESEP MASAKAN ASINAN BENTENG


RESEP MASAKAN ASINAN BENTENG

Bahan:

  1. 100 gram lokio
  2. 100 gram kol, iris halus
  3. 100 gram sawi, iris-iris
  4. 100 gram wortel, serut
  5. 100 gram taoge, buang ekor
  6. 3 buah tahu, potong-potong
  7. 2 buah mentimun, iris halus

Saus:

  1. 5 buah cabai merah, haluskan
  2. 150 gram ebi, haluskan, sangrai
  3. 200 gram kacang tanah goreng, haluskan
  4. 2 sendok teh garam
  5. 200 gram gula pasir
  6. 500 cc air matang
  7. 3 sendok makan cuka aren(cuka)

Pelengkap:

  1. Kerupuk mi goreng secukupnya
  2. Kacang tanah goreng secukupnya
  3. 200 gram gula merah, lmasak hingga larut
  4. 100 cc air, masak hingga larut

Cara Membuat Resep Masakan Asinan Benteng:

  1. Campur ebi, cabai merah, kacang, air. Aduk-aduk, beri garam, gula pasir, cuka. Aduk rata
  2. Masukkan semua bahan sayuran, tahu, mentimun.Aduk rata. Simpan di lemari pendingin hingga sayuran layu
  3. Hidangkan asinan bersama air gula merah, kacang tanah goreng dan kerupuk mi

Tidak ada komentar:

Posting Komentar